1.2 NOTASI DAN ANGGOTA HIMPUNAN
Perhatikanlah teks dibawah ini.
- Isilah tiap kotak kosong dengan 1 huruf berbeda.
- Jika jawaban kamu benar, kotak akan berubah warna menjadi hijau.
- Jika jawaban kamu salah, kotak akan berubah warna menjadi merah.
- Pembahasan akan muncul jika semua jawaban kamu benar.
Anggota himpunan A =
,
,
,
,
,
,
,
Berdasarkan kegiatan di atas, kata BANJARMASIN dibangun dari 8 huruf yaitu b, a, n, j, r, m, s, dan i sehingga dapat dikatakan bahwa huruf b, a, n, j, r, m, s, dan i adalah anggota dari himpunan A.
Sedangkan, selain 8 huruf yang disebutkan tadi, seperti huruf c, d, dan e bukan merupakan anggota dari himpunan A.
Dari pembahasan di atas, didapat pengertian anggota dan bukan anggota yang dapat dilihat pada tabel 1.2.1 di bawah ini.
Pengertian | |
---|---|
Objek atau benda yang membentuk suatu himpunan disebut anggota himpunan dan dinotasikan dengan ∈. | |
Objek atau benda yang tidak berada pada himpunan disebut bukan anggota himpunan dan dinotasikan dengan ∉. |